Mobil ini juga diketahui sebagai varian Toyota Vellfire terbaru. Jika pada awalnya dikenal dengan nama lama, namun karena mobil ini belakangan adanya update maka namanya juga berubah. Dari yang namanya itu Toyota Alphard & Vellfire menjadi All New Alphard & All New Vellfire.
Baca: Rental mobil Toyota Fortuner di Yogyakarta
Jika dikategorikan ke dalam tingkatan, memang benar bahwa Toyota Alphard ini termasuk ke dalam kategori mobil yang premium MPV keluarga. Akan lebih banyak keunggulan dan kelebihan yang dimiliki oleh mobil ini daripada kekurangan. Bahkan, untuk membuat semua kalangan bisa merasakan bagaimana rasanya berada di mobil ini, sudah disediakan jasa untuk menjadi penumpang pada mobil ini. Namun, untuk masalah harga harus Anda perhatikan karena memang sangat mahal.
Sekarang ini, PT. Toyota Astra Motor (TAM) secara langsung mendatangkan mobil ini dari Jepang masih dalam bentuk secara utuh. Mobil itu ternyata dikenal dengan panggilan CBU (Completely Built Up) untuk Toyota Alphard & All New Vellfire. Daripada berlama-lama, langsung saja akan dibahas apa saja spesifikasi dan keunggulan dari mobil ini.
Baca : Mobil Mewah Terlaris untuk Sewa Mobil di Yogyakarta
Spesifikasi Mesin Toyota Alphard
Karena mobil ini terjadi beberapa kali peluncuran, pastinya untuk jenis mesin yang digunakan pada setiap mobil yang diluncurkan juga pasti berbeda. Pertama, untuk Toyota Alphard seri 2 yang diluncurkan 4 tahun yang lalu menggunakan mesin Toyota Alphard memiliki kapasitas 2.4 Liter. Sedangkan untuk mobil Alphard yang seri ketiga terdapat 2 pilihan mesin. Mobil tersebut ialah seri All New Alphard dengan mesin pertama berkapasitas 2.5 Liter (2.500 cc) dengan seri mesin 2AR-FE.
Jenis mesin Toyota Alphard kedua ialah In-Line 4 Cylinders, 16-valve, DOHC, Dual VVT-i yang juga masih terbaru. Kedua mesin dengan seri 2AR-FE untuk All New Alphard Indonesia terdapat di varian tipe All New Alphard 2.5 G. Untuk varian tipe All New Alphard 2.5 X juga terdapat pada mesin ini. Jika menggunakan mesin 2AR-FE – 2.5 Liter akan menghasilkan daya maksimum sebesar 180 ps / 6.000 rpm dengan torsi maksimum 23.9 Kgm/ 4.100 rpm.
Untuk mesin dengan seri mesin 2GR-FE, V Type 6 Cylinders, 24-valve, DOHC, dan Chain Drive with Dual VVT-i biasanya memiliki kapasitas 3,5 liter atau setara 3500 cc. Jika Anda mencari Toyota Alphard dengan mesin dengan seri 2GR-FE untuk All New Alphard Indonesia, bisa diperoleh pada All New Alphard 3.5 Q. Mesin yang bisa menghasilkan daya umum maksimum sebesar 275 ps / 6.200 rpm ialah mesin 2GR-FE – 3.5 Liter. Torsi maksimum yang akan dihasilkan adalah 34.7 Kgm/ 4700 rpm.
Info Detail : Rental Service :